INSIDEN24.COM - Kasus viral dugaan penganiayaan siswi SMA di Tasikmalaya masih bergulir, proses hukum masih berlanjut.
Orang tua korban memutuskan untuk tetap melanjutkan proses hukum kasus dugaan penganiayaan siswi SMA Tasikmalaya tersebut.
Meskipun sebelumnya, pihak sekolah SMAN 1 Tasikmalaya yang merupakan tempat bersekolah korban dan pelaku penganiayaan, membuat pernyataan bahwa kedua pihak sudah islah alias berdamai.
Bahkan menurut keterangan dari Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin dalam Press Release kasus dugaan penganiayaan yang melibatkan anak di bawah umur di Mapolres Tasikmalaya Kota, Rabu 23 Mei 2023, perkaranya sudah naik dari penyelidikan menjadi penyidikan.
Baca Juga: Air Terjun Jumog, Pesona Kecantikan Lereng Gunung Lawu yang Hits dan Memikat
Kapolres menjelaskan, usai kejadian yang terjadi pada hari Selasa 16 Mei 2023, orang tua korban membuat laporan polisi dugaan penganiayaan terhadap anaknya.
Sehari setelah pelaporan, pihak sekolah datang ke Mapolres Tasikmalaya Kota dan mengajukan restorative justice.
Pihak kepolisian membantu memfasilitasi pertemuan antara pihak korban dan pelaku, hingga saat itu ada kesepakatan untuk berdamai atau islah.
Namun, pada Jumat 19 Mei 2023, pihak sekolah mengadakan pertemuan antara korban dan pelaku tanpa melibatkan orang tua korban maupun penyidik Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota.
Hal tersebut, menurut Kapolres, membuat pihak orang tua korban merasa tersinggung.
Baca Juga: Ini Dia 7 YouTuber Indonesia yang Miliki Gaji Menggiurkan dan Bikin Ngiler!
Kemudian ibu korban memposting terkait peristiwa dugaan penganiayaan itu hingga viral di media sosial, serta menyatakan bahwa ada unsur intimidasi terhadap anaknya saat pertemuan dengan orang tua dan pihak sekolah tersebut.
Saat ini, orang tua korban menyerahkan kasus tersebut kepada Lembaga Perlindungan Anak dan Perempuan, Taman Jingga.
Sementara itu, menurut Direktur Taman Jingga, Ipa Zumrotul Falihah, konfliknya sudah mereda setelah dilakukan proses mediasi melalui virtual di zoom meeting pada Senin (22/05/2023).
Artikel Terkait
Reka Ulang Pembunuhan Siswi SMP di Tasikmalaya yang Dibunuh Oleh Kakek Tirinya, Tusuk Korban dengan Golok
Cabuli Siswi SMP, Seorang Pemuda Diamankan Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota
Polsek Banjar Jalankan Program "Jum'at Curhat" Bersama Siswa-siswi MTsN Banjar
Wow! Bikin Inovasi dari Ekstrak Daun Kelor, Siswi SMAN 5 Surabaya Juara 1 Kompetisi Sains Internasional
Siswi SMA 3 Malang Gigih Raih Masa Depan Walaupun Ditolak Kampus Dalam Negeri dan Beruntung ke Luar Negeri
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Seorang Pria di Tasikmalaya Teror Siswi SMA hingga Rusak Rumah Orang Tuanya
Cemari Provinsi NTT Lewat Sekolah Minggu, Guru di Kota Kupang Cabuli Tiga Siswi SD di Gereja
Anak Pejabat Aniaya Siswi SMA di Tasikmalaya, Orang Tua Pelaku Intimidasi Korban
Tanggapan Pihak Sekolah Atas Dugaan Penganiayaan Anak Pejabat Terhadap Siswi SMA Tasikmalaya: Sudah Berdamai
Kasus Dugaan Penganiayaan Siswi SMA di Tasikmalaya Dilanjutkan Padahal Sempat Berdamai, Ini Penjelasan Polisi