INSIDEN24.COM - Tujuan dari Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) adalah memberikan apresiasi kepada masyarakat penggerak sektor pariwisata dalam upaya percepatan pembangunan desa, mendorong transformasi sosial, budaya, dan ekonomi desa.
Kali ini Desa Wisata Pentagen masuk dalam 50 Desa Wisata Terbaik Indonesia dalam ajang ADWI 2022.
Anda pasti penasaran dengan Desa Wisata Pentagen ini, berikut profilnya yang dikutip dari jadesta.kemenparekraf.go.id.
Baca Juga: 5 Pilihan HP Xiaomi Terbaik di 2022, Harga Mulai 1 Jutaan
BUMDes Desa Wisata Pentagen
BUMDes ini terletak di desa Pendung Talang Genting, Kecamatan Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi.
BUMDes ini berdiri pada 01 Januari 2017 dan mulai melakukan usahanya dengan menyulap sebuah rawa yang sudah lama tidak berfungsi sehingga menjadi sebuah lahan yang produktif. Rawa yang terbentang sekitar ± 1.8 Ha kemudian diubah menjadi embung desa.
Pembangunan embung desa ini menggunakan Dana Desa tahun 2017. Ide awal pembangunan embung desa ini adalah untuk dua hal utama, yang pertama untuk menyimpan air bagi para petani padi yang memiliki luas ± 80 Ha, yang mana sebelumnya para petani selalu mengeluh kekurangan air untuk bercocok tanam pada saat musim kemarau.
Baca Juga: Situs Pesanggrahan Warungboto, Destinasi Wisata Sejarah di Kota Yogyakarta
Artikel Terkait
Promosikan Pariwisata, Pemkab Garut Bakal Gelar Lomba Video Desa Wisata
Desa Wisata Kampung Ugar Masuk 50 Besar ADWI 2022, Khas Wisata Bahari dan Sejarah
4 Desa Wisata Unggulan di Jambi Nominasi ADWI, Referensi Liburan Anda
Desa Wisata Nglanggeran Yogyakarta, Wakil Indonesia pada Best Tourism Village UNWTO
Apa yang Menarik di Desa Wisata Nglanggeran ?
Potensi Baru Pariwisata Banten, Desa Wisata Cikolelet
Daya Tarik Desa Wisata Muaro Jambi Nominasi ADWI, Ada Candi hingga Menjelajahi Kanal Kuno