INSIDEN24.COM-Napak tilas Syekh H Abdul Qadir Djaelani, menerima ijazah ilmu agama dari gurunya yaitu Imam Sanusi yang kini diberi nama Gua Safar Wadi Pamijahan atau Goa Safar Wadi atau disebut juga Goa Pamijahan, Desa Pamijahan, Kecamatan Bantarkalong, Tasikmalaya.
Gua Pamijahan terletak di kaki gunung yang terkenal sekarang dengan sebutan “Gunung Mujarod” yang berarti “tempat penenangan” (tempat nyirnakeun manah, dalam bahasa Sunda).
Mengapa demikian? Karena di dalam Gua di bawah gunung itulah Syeikh H ‘Abdul Muhyi sering mendekatkan diri (bertaqarrub) kepada Allah SWT, atau dalam bahasa lain bersemedi.
Ada pula yang memberi nama “Gunung Mujarob” yang merupakan serapan dari bahasa Arab artinya “gunung tempat mencoba”.
Baca Juga: Pesona Situ Lengkong, Destinasi Hits Nikmati Eloknya Alam dan Kuliner Ciamis Sambil Berziarah
Hal ini sesuai dengan riwayat yang penulis ketahui bahwa Syekh H ‘Abdul Muhyi sebelum menemukan gua tersebut pernah mencoba melaksanakan petunjuk dan perintah dari gurunya dengan menanam padi sebagai ciri adanya Gua.
Petunjuk dari gurunya tersebut adalah apabila setangkai biji padi ditanam kemudian hasilnya setangkai pula maka disitulah tempat yang dimaksud. Di Gunung inilah Syekh H. ‘Abdul Muhyi melakukan beberapa kali percobaan dan berhasil menanam sesuai benih padi yang ditanam.
Bila ditinjau dari segi alamiah, gua mungkin juga banyak ditemukan di beberapa tempat. Namun apa yang membedakan gua Pamijahan dengan gua-gua lain? Kenapa gua Pamijahan banyak disenanagi orang? Terdapat apa saja di dalamnya? Dan apa yang menjadi fungsi dari gua Pamijahan itu sendiri?
Baca Juga: Wisata di Pulau Panjang Nikmati Camping dan Snorkeling di Antara Terumbu Karang Serasa Pulau Pribadi
Artikel Terkait
Viral, Buaya Hantarkan Jasad Balita yang Tenggelam Dalam Keadaan Utuh
Doa Ampuh Sambut Datangnya Bulan Rajab, Berkah Dzikir dan Bershalawat
Indra Bekti Sudah Bisa Pulang Kerumah, Para Perawat Pegang Balon Mengantarkan Kepulangannya
Review Samsung Galaxy A14 5G, Murah Hanya 2 Jutaan saja!!
Barongsai Seni Pertunjukan yang Berusia Lebih dari Seribu Tahun
Snow World International Mall Revo Town, Rasakan Sensasi Dinginnya Bermain Salju Serasa di Eropa